Case Study - Course Management System untuk Ding Kids Club
Klien kami kali ini adalah tempat kursus khusus untuk anak dari usia 1,5 tahun hingga 7 tahun. Dengan pengajar yang bertalenta untuk mengajar, Ding! Selalu menciptakan suasana yang menyenangkan dalam proses belajar. Tidak heran untuk perkembangan bisnis Ding! Bertumbuh dengan pesat, bahkan Ding! juga mulai menawarkan jasa mengurus ulang tahun anak yang seru dan edukatif.
Di Indonesia, banyak orang tua yang semakin peduli untuk perkembangan akademis anaknya. Namun kesibukan dari orang tua menjadi penghambat untuk melakukan sendiri kegiatan mengajar bersama anak. Keadaan inilah yang menjadi alasan semakin banyaknya tempat pembelajaran yang ada. Di Surabaya, kepuasan akan suatu produk berupa barang dan jasa sangat mudah tersebar. Dengan kualitas yang diberikan membuat Ding! dikategorikan menjadi tempat les anak yang diminati oleh para mama di Surabaya.
Peningkatan permintaan kelas di Ding! yang terus meningkat membuat usaha yang sebelumnya bisa dijalankan manual oleh owner, menjadi terasa lebih merepotkan. Berawal dari hal ini, akhirnya Ding! Mencoba mengkonsultasikan untuk menggunakan teknologi guna membantu mereka menghadapi keadaan yang mereka alami. Tidak hanya menyesuaikan dengan kebutuhan klien, Erista juga dapat menyediakan jasa pembuatan program yang sesuai dengan budget yang diinginkan. Kami mengerti, bahwa teknologi tidak hanya dibutuhkan oleh pelaku bisnis yang memiliki skala besar saja. Kami juga berharap dapat membantu Bisnis dari skala pemula atau kecil sekalipun, sehingga Teknologi dapat memudahkan keseharian menjalankan Bisnis Anda.
- Client
- Ding
- Year
- Service
- Course Management Web App Development
Overview
Untuk Ding!, Erista membuat program yang tujuan utamanya adalah melakukan pencatatan untuk kelas yang sudah ada, sehingga lebih mudah melakukan pengecheckan absensi murid maupun guru, dan lebih mudah dalam melakukan pengecekan dalam proses penagihan. Dengan sistem pencatatan yang digital, tentunya database dari Ding! sendiri menjadi lebih terorganisir dan Ding! dapat menjalankan usahanya dengan lebih efektif dan efisien. Program absensi juga dilengkapi fitur foto dan notes untuk memudahkan murid dalam membuat laporan perkembangan tiap anak.
Setiap program yang dibuat Erista, didesain dengan tujuan mudah digunakan dan tidak menutup kemungkinan untuk dilakukan pembaharuan versi sesuai permintaan klien di kemudian hari. Kini memulai usaha dan usaha kecil juga bisa memiliki website, program, atau aplikasi sesuai kebutuhan dan budget yang diinginkan. Jadi tunggu apalagi, hubungi Erista untuk info lebih lengkapnya.
Yang kami kerjakan
- Feature Design
- UI UX Design
- Frontend (ReactJS)
- Backend (Laravel)